”Kegagalan bukan merupakan akhir dari perjuangan, tetapi merupakan jalan untuk menggapai tujuan”

Banyak orang dengan kegagalannya dapat menjadi orang yang sukses bahkan dikenang oleh manusia, tetapi lebih banyak orang dengan kegagalannya menjadi orang yang tak berguna dan selalu tergelincir dalam menjalani kehidupannya. Kenapa bisa begitu?
Yapz, jawabannya ada pada diri sendiri pastinya. Satu yang pasti adalah ketika kita gagal kita langsung menyerah dan langsung pesimis ketika di suruh untuk mencoba lagi tanpa mau berusaha terus-menerus. Saya selalu mendengar ketika ia gagal dan di suruh mencobanya lagi pasti banyak yang berkata “ah udahlah, pasti ga akan berhasil”. Ingat teman-teman ketika kita bicara seperti itu ya pasti kenyataan pasti seperti itu. Kalau kata orang motivator “sugesti itu dapat mempengaruhi hasil kerja kita” kalau kita optimis maka hasil pasti optimis. Dan kata bang Arif dahsyat “Menyerah adalah kata-kata mutiara bagi orang gagal” dan memang kenyataan seperti itu dan tanpa saya jelaskan pun teman-teman sudah pasti paham maksudnya. Allah pun berfirman bahwa “Allah itu bagaimana prasangka hambanya”.